Rabu, 09 Juni 2010

Trafik Internet Melonjak Drastis, Kalahkan Lebaran



dok, detikhot
Jakarta - Sejak marak beredarnya sekuel video porno mirip artis lokal papan atas, jaringan internet yang dikelola operator mulai gelagapan. Saking tingginya trafik, bahkan katanya sampai mengalahkan trafik internet BlackBerry waktu Lebaran. Waduh!

Berdasarkan data trafik penggunaan internet sejumlah operator seluler yang juga menyelenggaran BlackBerry, baik berbasis GSM maupun CDMA, trafik perlahan mulai naik sejak Jumat pagi pekan lalu--sejak media massa dan jejaring sosial mulai ramai membicarakan kasus ini.

"Pas Jumat pagi, trafiknya mulai naik 20%. Trafik terus naik, meski hanya di jam-jam tertentu saja. Lonjakan tertinggi Senin kemarin, sampai 50%, dan itu pun baru dari BlackBerry saja, belum dari akses data yang lain," papar Febriati Nadira, Head of Corporate Communication XL Axiata, kepada detikINET, Rabu (9/6/2010).

Meski cuma sampai 50%, namun kata Ira--demikian ia biasa dipanggil, lonjakan trafik itu sangat berpengaruh bagi performa jaringan layanan BlackBerry di XL.

"Mungkin karena banyak yang broadcast link dan kemudian coba buka dan download, jadinya terasa banget di BlackBerry. Padahal pas Lebaran nggak sampai segitu, bandwidth data cuma naik 25%. Sekarang malah 50%, jelas lebih tinggi dibanding Lebaran," terangnya. Seperti kita ketahui, momentum Lebaran merupakan tolok ukur paling tinggi untuk menakar lonjakan trafik di Indonesia.

XL sendiri merupakan salah satu operator seluler yang tertinggi penggunaan akses datanya. Dari total 32,8 juta pelanggan, ada 13,5 juta yang aktif menggunakan akses data GPRS/EDGE/3G/HSDPA untuk internet melalui smartphone, modem, dan BlackBerry.

Setiap harinya, kata Ira, XL menyalurkan trafik data internet rata-rata 8 terabit (TB). Dan, meskipun pengguna BlackBerry XL cuma 380 ribu--dibanding 13,5 juta pengguna, penggunaan atau usage data yang diserap pengguna BlackBerry termasuk sangat tinggi, sampai 33,3% dari total 8 TB itu.

Operator seluler lainnya, Telkomsel, juga mengakui adanya lonjakan trafik internet yang signifikan, baik lewat BlackBerry maupun modem 3G Flash, di hari yang sama sejak kemunculan sekuel video porno mirip artis lokal tersebut.

"Ada lonjakan trafik di hari Jumat dan Sabtu, tapi Telkomsel tidak mengalami gangguan berarti karena internet gateway baru 50% okupansinya dari yang kami sediakan. Untuk BlackBerry sempat meningkat luar biasa, namun per Sabtu kita upgrade menjadi 400 Mbps via dual carrier partner link ke RIM," papar Ricardo Indra, GM Corporate Communication Telkomsel.

Telkomsel mengaku telah melayani 460 ribu pelanggan BlackBerry. Sedangkan pengguna akses internet melalui layanan data Flash ada 2,5 juta. Namun jika dilihat dari total pelanggan selulernya yang mencapai 86 juta, pengakses data Telkomsel pada umumnya mencapai 14 juta.

Lonjakan signifikan pada akses internet dan BlackBerry juga diakui Natrindo Telepon Seluler (Axis) dan Hutchison CP Telecom (Tri), namun sayang mereka tak bisa mengungkap data.

Smart Telecom, operator berbasis CDMA yang juga menyelenggarakan internet dan BlackBerry, juga mengakui ada lonjakan trafik. Bahkan katanya sempat sampai 100%. Namun jika dilihat dari jumlah pelanggan datanya yang masih sedikit, 10% dari 2,2 juta, trafiknya tak sebesar seluler.

Terkait maraknya peredaran video porno mirip Ariel, Luna Maya, dan Cut Tari itu, satu-satunya operator seluler yang mengaku tak ada lonjakan trafik internet signifikan, baik di BlackBerry maupun akses data lewat ponsel serta modem 3G lainnya, hanya Indosat. "Tidak ada lonjakan signifikan," tegas operator itu.

SUmber : http://www.detikinet.com/read/2010/06/09/155851/1374977/328/trafik-internet-melonjak-drastis-kalahkan-lebaran/?i991103105

Tidak ada komentar:

Posting Komentar