iPhone 4 (apple)
"Tentu kami ingin ikut memasarkan iPhone 4, kita lihat saja nanti," kata Vice President Channel Management Telkomsel, Gideon Edie Purnomo, kepada detikINET di Pronto, Mal Pondok Indah, Jakarta, Selasa (8/6/2010).
iPhone 4 merupakan gadget Apple "terpanas", seperti diucapkan Steve Jobs, CEO Apple, dalam ajang Worldwide Developer Conference (WWDC) 2010 di San Fransisco, Amerika Serikat, beberapa jam yang lalu.
Ponsel ini merupakan upgrade atau seri lanjutan dari iPhone 3Gs. iPhone 4 digadang- gadang oleh Jobs memiliki sembilan fitur andalan baru, yang tak ditemui di versi iPhone sebelumnya.
Gideon yang mengaku sudah pernah mencoba langsung gadget ini, belum mau mengungkap banyak tentang rencana Telkomsel terhadap Phone 4 yang kabarnya juga diminati untuk dibundel oleh pesaingnya, XL Axiata.
"Meskipun kami sekarang mitra ekslusif Apple, tapi itu hak Apple kalau mereka mau bekerja sama dengan operator lain. Silakan saja," ujarnya memberi komentar.
Telkomsel sendiri telah bermitra ekslusif dengan Apple sejak 2009 lalu. Melalui kerjasama itu, Telkomsel telah memasarkan sebanyak 4000 unit untuk iPhone 3G dan iPhone 3Gs yang dibundel dengan kartu selulernya.
Ke depan, Telkomsel juga telah meminta Apple untuk menyediakan iPad 3G demi upaya memberi kontribusi target 20 juta pelanggan data dari 14 juta yang dimilikinya saat ini.
Khusus untuk iPad 3G, Telkomsel berharap sudah bisa memasarkannya di tahun 2010 ini. "Kami masih menunggu kabar dari Apple, kalau bisa sebelum Lebaran nanti," pungkas Gideon.
Sumber : http://www.detikinet.com/read/2010/06/08/165831/1374231/317/setelah-ipad-3g-telkomsel-lirik-iphone-4/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar